Platform Design UI/UX Yang Menarik dan Mudah Digunakan

Membuat sebuah aplikasi atau software tentu membutuhkan keterampilan dalam bidang logika, terutama ketika akan membuat sebuah software dengan kriteria yang kompleks dan dengan berbagai fungsi yang bisa dilakukan. Akan tetapi bagaimana jika software tersebut yang memiliki berbagai fungsi kompleks namun malah memiliki tampilan yang terkesan seadanya, dan bahkan rumit sehingga fungsi yang ada dalam software tersebut tidak digunakan dengan optimal oleh pengguna?

Dari sini kita bisa tahu jawabannya, selain membutuhkan keterampilan logika, dalam membuat suatu aplikasi diperlukan juga keterampilan dari bidang kreativitas dan bidang lainnya yang dapat memperhitungkan agar suatu website memiliki tampilan yang menarik, serta mudah digunakan oleh pengguna. Sehingga fungsi yang terdapat dalam suatu website dapat digunakan secara efektif, maksimal dan tidak membingungkan orang yang memakainya.

Apa itu UI/UX ?

Bidang tersebut dinamakan UI/UX, UI/UX merupakan singkatan dari User Interface dan User Experience. Keduanya adalah konsep yang terkait erat dalam desain pengalaman pengguna pada aplikasi, situs web, atau produk digital lainnya. Dalam praktiknya, UI dan UX saling terkait dan saling mempengaruhi. Desain UI yang baik membantu menyampaikan informasi dengan jelas, meningkatkan daya tarik visual, dan memudahkan navigasi. Sementara itu, desain UX yang baik memastikan bahwa interaksi pengguna dengan antarmuka pengguna itu menyenangkan, efisien, dan memenuhi kebutuhan pengguna.

Nah sedikit menyinggung bidang kreativitas dalam membuat suatu software, aplikasi, atau website. Pekerjaan yang mencangkup bidang kreativitas tersebut dinamakan UI/UX Designer, UI/UX (User Interface/User Experience) Designer adalah seorang profesional yang bertanggung jawab untuk merancang antarmuka pengguna yang menarik, intuitif, dan fungsional dalam aplikasi atau situs web. Mereka menggabungkan prinsip-prinsip desain visual dengan pemahaman mendalam tentang pengalaman pengguna untuk menciptakan pengalaman yang baik bagi pengguna.

Itu tentu memudahkan programer terutama front end, dan back end untuk membuat suatu produk baik itu web atau aplikasi karena mereka sudah memiliki rancangan website yang jelas.

Platform yang digunakan dalam design UI/UX :

Akan tetapi disini kita tidak akan membahas mengenai pekerjaan UI/UX Designer akan tetapi lebih ke platform yang sering digunakan UI/UX Designer dalam merancang suatu web, atau aplikasi. Dibawah ini merupakan beberapa platform yang digunakan dalam merancang web atau aplikasi dengan tools yang lumayan lengkap, diantaranya adalah :

  1. Adobe XD 





  2. Adobe XD adalah platform desain yang populer untuk membuat prototipe dan desain UI/UX. Ini menyediakan alat yang kuat untuk merancang antarmuka pengguna interaktif dan menghasilkan prototipe yang responsif.

    Program ini memang dibawakan khusus untuk kemudahan desain UX dengan fitur yang lebih responsif dan menakjubkan. Membuat prototipe aplikasi dan juga situs web menjadi lebih mudah dan cepat. Cobalah mempelajari Adobe XD jika Anda seorang perancang UI/UX, karena keunggulan fitur yang lebih mudah untuk digunakan

  3. Figma

  4. Figma adalah platform desain berbasis cloud yang memungkinkan kolaborasi tim secara real-time. Figma jugag merupakan sebuah tools desain yang digunakan untuk membuat desain user interface, website, dan aplikasi mobile. Aplikasi ini juga dilengkapi fitur yang mendukung ilustrasi vektor, gambar bitmap, typography, dan juga animasi.

    Selain itu figma menyediakan beberapa paket yang berbayar, namun untuk kita yang belum punya modal maka bisa menggunakan Figma secara gratis, dan paket gratis ini bisa kita gunakan untuk tujuan mengerjakan projek yang berbayar, misalnya dari klien atau perusahaan.

  5. InVision Studio
  6. InVision Studio adalah platform desain all-in-one yang memungkinkan desainer untuk merancang, membuat animasi, dan berkolaborasi dalam satu tempat. Ini memiliki fitur-fitur seperti desain vektor, animasi timeline, dan kemampuan prototyping.

  7. Canva




  8. Canva adalah platform desain yang lebih terfokus pada desain grafis umum, tetapi juga dapat digunakan untuk membuat desain UI/UX yang sederhana. Ini menawarkan berbagai template dan elemen grafis yang dapat digunakan untuk merancang antarmuka pengguna. Dengan tools selengkap itu bahkan memungkinkan pengguna untuk membuat desain secara profesional, walaupun tanpa pengalaman desain sekalipun

  9. Sketch


  10. Sketch adalah platform desain khusus untuk pengguna Mac. Ini adalah alat yang populer di kalangan desainer UI/UX dan menawarkan fitur-fitur seperti vektor, lapisan, komponen, dan banyak lagi.

Daftar diatas adalah platform yang sering digunakan UI/UX Designer dalam merancang suatu web atau aplikasi, Bagaimana apakah anda tertarik untuk terjun ke dalam bidang UI/UX Designer dan mencoba beberapa platform diatas untuk digunakan secara profesional? Silahkan tinggalkan komentar dan Selamat produktif !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar